GRATIS

Suatu sore, seorang anak mendatangi ibunya di dapur. Lalu, ia menyerahkan selembar kertas yang telah ditulisnya. Ibu pun mengelap tangannya dengan celemek, lalu membacanya. Isinya :

Untuk memotong rumput                        Rp.2000,-

Untuk menyapu halaman rumah           Rp.2000,-

Untuk mengepel rumah                             Rp.3000,-

Untuk menjaga adik                                     Rp.  500,-

Untuk mendapat nilai bagus                    Rp.1500,-

Jadi.. Total utang ibu  Rp. 9000,- …!

Sang ibu memandangi anaknya dengan penuh harap, berbagai kenangan melintas dalam benak sang ibu. Lalu, ibu mengambil pulpen dan menuliskan sesuatu pada kertas yang baru untuk diserahkan ke anaknya. Isinya :

  • Untuk 9 bulan ibu mengandungmu, Gratis
  • Untuk setiap malam ibu menemani kamu, Gratis
  • Mengobati kamu dan mendoakanmu, Gratis
  • Untuk semua saat susah dan air mata dalam mengurusmu, Gratis…
  • Untuk semua mainan, makanan, dan baju, Gratis
  • Kalau dijumlahkan semuanya, harga cinta ibu adalah gratis anakku…

Seusai membaca apa yang ditulis ibunya… si anak langsung berlinang air mata dan menatap wajah ibunya seraya berkata : “Bu, aku sayang sekali sama ibu”. Kemudian si anak mengambil pulpen dan menuliskan sebuah kata dengan huruf besar : LUNAS..

Tinggalkan komentar